Berita Online Harian Lampung

Bupati Chusnunia Audiensi Dengan KPU Lampung Timur

Pepadun.News, Lampung Timur  –Bupati Lampung Timur, Chusnunia melakukan audiensi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Timur di ruang Kepala Bappeda Kabupaten Lampung Timur, Senin (19/ 09/2017).

Hadir dalam audensi tersebut Ketua KPU Lampung Timur, Andri Oktavia, Sekertaris KPU Lampung Timur, Mashur Sampoerna Jaya, Anggota KPU  Wana Hari, Husein, Wasiat Jarwo, beserta dua orang Staf Sekertariat KPU Lampung Timur.

Acara yang ditujukan untuk membahas dua hal penting, yakni tentang evaluasi data pemilih untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2018 dan Pemilihan Legislatif (Pileg) serta Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Dalam kesempatan itu Andri Oktavia mengatakan, “kami sebagai KPU Kabupaten Lampung Timur dari dua agenda tersebut sudah merupakan kewajiban untuk melaporkan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Timur,” ucapnya.

“Akan kami lakukan persiapan untuk dua agenda tersebut, kita lakukan bersamaan di bulan Oktober walaupun waktu dari pelaksanaan dari dua agenda tersebut berbeda,” tambahnya.

“Kita pun masih menunggu data e-KTP dari dinas kependudukan dan pencatatan sipil (disdukcapil) untuk pemilih di Kabupten Lampung Timur ini, sehingga tidak adanya double (ganda) pemilih, dan pemilu di Lampung Timur ini dapat berjalan secara sehat,” imbuhnya

Dalam acara tersebut Chusnunia mengatakan, “harapan saya pemilihan ini kedepannya bisa berjalan secara sehat dan konsisten.”

“Sayapun telah menugaskan ke disdukcapil terjun langsung ke masyarakat untuk mendata langsung warga yang belum dan sudah terdaftar, agar tidak adanya data yang ganda,” tegas orang nomor satu di Lampung Timur itu.

Dalam audiensi tersebut juga dilakukan sesi penyerahan cinderamata berupa Miniatur Patung Badak dari KPU Kabupaten Lampung Timur kepada Bupati Lampung Timur.(RH).

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *