Pepadun.News, Kota Metro – Pemerintah Kota Metro dan DPRD setempat menggelar rapat paripurna istimewa dalam rangka peringatan hut provinsi lampung ke 53, 2017.
Pada kesempatan itu, pesan dan amanat disampaikan walikota metro A.Pairin, dengan momentum Hut provinsi lampung, bersama satukan langkah dan tekat majukan lampung, melalui program-program pembangunan yang ada di Kota Metro, menuju arah yang lebih baik dan berkualitas dengan daya saing tinggi, utama nya di bidang pendidikan dan kesehatan.
Hal ini sejalan dengan misi Gubernur Lampung, yang berkomitmen memajukan Provinsi bersamaan dengan lini Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota di Lampung. Terlebih di segi pembangunan peningkatan infrastruktur.
Pada kesempatan yang sama Ketua DPRD Metro Anna Morinda didampingi Wakil Ketua I Fahmi Anwar, menyampaikan sekilas sejarah Provinsi Lampung yang tentunya mengarah pada Kota Metro.
Diwaktu yang sama Walikota Metro bersama DPRD melaksanakan Rapat Paripurna LKPJ TA 2016. Laporan disampaikan langsung oleh Wakil Walikota Metro Djohan.
Djohan mengatakan, secara keseluruhan pelaksanaan program TA 2016, relatif mengalami kemajuan yang cukup baik, terhadap program pembangunan Kota Metro di segala bidang. Kedepan menjadi pemicu untuk lebih baik dengan dilandasi keihklasan dan kecintaan terhadap Kota Bumi Sai Wawai.
“Penyampaian LKPJ tersebut sesuai dengan hasil koordinasi dan komunikasi seluruh stakeholder, dengan prioritas pemerataan pembangunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan yang berkualitas,”ungkap Djohan.
Terkait hal ini, Ketua DPRD Kota Metro, Anna Morinda mengungkapkan, hal yang disampaikan terkait LKPJ 2016, akan di laksanakan pembahasan dengan pandangan fraksi-fraksi. “Sangat menyambut baik apa yang telah disampaikan, tentunya akan di lanjutkan dengan pembahasan lebih lanjut dengsn pandangan fraksi,”katanya.
Sebelumnya, usai Paripurna Istemewa Hut Provinsi Lampung, dilakukan penanaman bibit pohon dihalaman gedung DPRD setempat, oleh Ketua DPRD dan Walikota dan Wakil Walikota Metro.(Advetotial)