Berita Online Harian Lampung

Pemprov Lampung Gelar Bimtek Penyusunan LPPD

Pepadun.News, Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri menyelenggarakan Bimbingan Teknis Pelaporan Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah yang diikuti oleh Tim Daerah serta Tim Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung. Bimtek dilaksanakan di Hotel Emersia, Selasa (21/02/2017).

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Hery Suliyanto mewakili Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo, mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan iyang diselenggarakan, sebagai sarana dan pemahaman untuk meningkatkan kualitas dalam penyusunan LPPD. Dalam penyusunan LPPD tersebut, diharapkan kedepan tim penyusunan LPPD Provinsi dan Kabupaten/Kota dapat meningkatkan kinerja lebih baik dan mengembalikan skor penyusunan LPPD di tahun 2015 silam tertinggi, dengan nilai skor 3.3981.

Terkait hal ini, disampaikan Kasubdit Wilayah III Dit EKPKD Ditjen Otda Kemendagri RI Yosuaro Zay, menurutnya, kegiatan ini sebagi bentuk dukungan Pemerintah Pusat terhadap Pemerintah Daerah untuk mampu menyusun LPPD yang lebih baik lagi. Kedepan bentuk laporan akan ada 2 bentuk laporan kinerja dan laporan keuangan.

“Diharapkan Bimbingan teknis (Bimtek) kali ini dapat menjadi penambahan wawasan tim dalam penyusunan LPPD yang berkualitas,”ujarnya.

Dalam kegiatan Bimtek tersebut, di informasikan oleh Karo Humas dan Protokol Bayana dengan didampingi oleh Kabag Humas Heriyansyah, di isi penyerahan buku panduan manual penyusunan LPPD secara simbolis dari Kementrian dalam negeri oleh Kasubdit wilayah III Dit EKPKD Ditjen Otda Yosuaro Zay kepada Pemerintah Prov Lampung  yang diwakili Assiten Bidang Pemerintahan dan Kesra Hery Suliyanto. (*/Rls Biro Humas Protokol Prov lampung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *