Pepadun.News, Tanggamus – PT. Pertamina Geothermal Energy (PGE) Area Ulubelu ,menggelar pelatihan guru, Selasa (19/9) di Aula PT.PGE, kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Tanggamus Hi.Samsul Hadi, M. Pd. I
Manager Operasi PT. PGE Area Ulubelu Andi Joko Nugroho mengatakan, bahwa pelatihan guru ini merupakan bagian dari corporate social responsibility (CSR) PT. PGE dibidang pendidikan. ” Pelatihan kepada guru ini yang kedua kalinya, tahun lalu 60 orang guru TK/PAUD yang mengikuti pelatihan,” kata Andi.
Dijelaskan Andi bahwa tujuan pelatihan bagi guru ini adalah untuk meningkatkan kualitas guru di Tanggamus khususnya wilayah Kecamatan Ulubelu. “Pelatihan ini mengambil tema Be a Brilliant and inspiring Teacher yang digelar selama dua hari, 19-20 September, harapannya setelah guru mengikuti pelatihan ini ada peningkatan mutu pendidikan sehingga siswa Ulubelu memiliki semangat lebih maju lagi,” kata Andi yang diamini Manager HR PT. PGE, Idham Pulungan.
Masih kata Andi, bahwa PT. PGE Area Ulubelu dalam memberikan CSR selalu bervariasi mulai bidang pendidikan, kesehatan hingga fisik. “Mudah-mudahan pelatihan bagi guru ini akan selalu ada disamping kegiatan lainnya. Selain pelatihan guru, kami juga melakukan kegiatan penghijauan atau green school, sekarang sudah ada tiga sekolah yang sudah digreen school yakni SDN Karangrejo, SDN Muara Dua dan SDN Pagaralam, kegiatan ini juga akan terus kita evakuasi, harapannya setelah sekolah dibantu kedepannya bisa mandiri,” ujarnya.
Sementara itu, Wabup Tanggamus Hi.Samsul Hadi menyambut baik kegiatan pelatihan guru yang diselenggarakan oleh PT. PGE Area Ulubelu
“Kegiatan ini bagus sekali untuk meningkatkan kualitas dari guru sehingga mutu pendidikan di Tanggamus bisa meningkat. Harapannya pelatihan ini berlanjut ditahun mendatang, begitu juga dengan CSR dibidang lain seperti fisik, ” ujar Samsul.
Wabup juga berpesan kepada guru yang ikut pelatihan untuk dapat mengikuti jalannya pelatihan dengan sebaik baiknya dan diamalkan saat mengajar.” Guru harus menambah ilmunya jangan cepat berpuas diri jangan sampai anak-anak kita ketinggalan, pendidikan di Tanggamus harus bisa setara dengan daerah lain, kalau mau berubah maka berbenahlah dari sekarang,” pungkas Samsul. (Ros)