Pepadun.News, Metro – Rutinitas Pemerintah Kota Metro di setiap awal bulan, berupa apel peningkatan dan penekanan disiplin kinerja PNS/ASN Pemerintah setempat. Kali ini, Pimpinan Birokrat tinggi PNS Pemerintah Kota Metro yang baru, Sekkot A.Nasir A.T pimpin upacara apel, Jumat 02 Juni 2017.
Sekda Kota Metro dalam amanatnya menyampaikan, Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 1945 – 1 Juni 2017 diharapkan dapat meneguhkan komitmen agar lebih mendalami, menghayati dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Pada kesempatan itu juga, A.Nasir A.T menyampaikan amanat Presiden Jokowi mengenai peringatan hari pancasila. Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dengan rumusan Pancasila tanggal 1 Juni 1945 yang dipidatokan Ir. Soekarno, Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945, dan rumusan final Pancasila tanggal 18 Agustus 1945.
Dalam kutipan itu, adalah jiwa besar para founding fathers, para ulama dan pejuang kemerdekaan dari seluruh pelosok Nusantara. Sehingga bisa membangun kesepakatan bangsa yang mempersatukan.
“saya mengajak peran aktif seluruh elemen dan seluruh komponen masyarakat untuk menjaga Pancasila. Pemahaman dan pengamalan Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara harus terus ditingkatkan,”katanya. (Red)