Trastvlampung.com- Metro– Usai Badan Kehormatan DPRD Kota Metro mengadakan jumpa Pers terkait pencabutan laporan ke BK, Pihak Kuasa Hukum RH juga langsung menggelar Konferensi Pers di sebuah Kafe Vintage Metro Timur, Pada Kamis sore, 8 Mei 2025
Hal ini guna memberikan klarifikasi atas dugaan pemberitaan isu miring yang menimpa RH selaku Ketua DPRD Kota Metro.
Turut hadir mendampingi RH, yaitu Plt Ketua DPC PDI Perjuangan Hj.Apriliati, S.H.M.H sekaligus tim kuasa hukum kelurga Besar DPC PDI Perjuangan, Bapak Watoni Nurdin,S.H.M.H, Anggota DPRD Basuki, dan Anggota DPRD Didik Isnanto .
Dalam Konferensi Pers ini Hj.Apriliati yang sekaligus Plt.Ketua DPC PDI Perjuangan Metro mengatakan, bahwa pertama menyampaikan apresiasi atas adanya Pers, sebagai kontrol sosial, penyampai informasi dan tentunya menjadi mitra kerja.
“Menanggapi dua hari ini sangat ramainya pemberitaan menyangkut Anggota partai kami saudari RH yang juga Ketua DPRD Kota Metro, yang mana muncul pemberitaan dan isinya terkait dugaan hubungan kedekatan dengan D yang juga Anggota DPRD kota Metro.
” Teman- teman sekalian, pemberitaan pemberitaan ini tentunya sangat menyudutkan kami, sebagai partai, sebagai ketua partai bahkan yang bersangkutan, termasuk keluarga, kerabat dan sebagainya.
Oleh sebab itu, kami juga tidak terburu buru dalam menyikapi persoalan ini, setelah kami melihat seperti apa posisi kasusnya dan sesuai dengan ketentuan peraturan undang undang pokok pers dengan pemberitaan yang viral dan sebagai pihak yang dirugikan atas pemberitaan itu , maka sore hari ini atas nama klien kami, kita lakukan hak klarifikasi atas isi pemberitaan tersebut.
“Bahwa isi atau judul itu kita bantah, dan atas tidak lanjut kami hari ini adalah hak klarifikasi bahwa adanya isu pemberitaan yang beredar itu tidak benar, sekali lagi sangat merugikan partai kami, partai pengusung yaitu PDI Perjuangan dan simbol Lembaga DPRD yang saat ini dipimpin oleh RH , untuk itu atas nama Partai, atas nama keluarga bahwa apa yang disampaikan dalam pemberitaan itu tidak benar, terang Aprilliati.”(Tim)